Mesin Sabut Kelapa | Alat Penghancur & Pengurai Sabut Kelapa

Mesin Sabut Kelapa, Alat Penghancur dan Pengurai – Sabut kelapa merupakan serat yang diperoleh dari penutup paling luar dengan tekstur berserat yang ada pada buah kelapa yang menjadi tumbuhan asli di wilayah tropis. Sabut juga sering disebut dengan serat biji meskipun tampilannya sama dengan serat yang berasal dari kulit pohon. Sabut kelapa memiliki kandungan selulosa sekitar 44%, lignin sekitar 45%, pektin serta senyawa lainnya sekitar 3%, dan air sekitar 5%.

Sabut Kelapa Coconut Fiber

Serat yang memiliki kandungan lignin lebih tinggi akan membuat tekstur serat menjadi lebih kaku dan keras. Sabut kelapa adalah hasil samping yang paling besar dari buah kelapa yakni sekitar 35% dari berat buah kelapa tersebut sehingga jika rata-rata hasil buah kelapa setiap tahun adalah 5.6 juta ton, artinya ada sekitar 1.7 juta ton serabut kelapa yang ikut dihasilkan dari panen tersebut. Mesin sabut kelapa adalah kemudahan teknologi yang membantu proses pemisahan buah kelapa dengan sabut kelapa menjadi lebih cepat.

Sifat dari sabut kelapa adalah kurang bisa dipengaruhi kondisi basah daripada serat lainnya. Serat sabut kelapa yang tebal membuat adanya keterbatasan produk yang mampu dibuat dari sabut kelapa. Nilai elongasi yang dimiliki oleh sabut kelapa lebih tinggi daripada serat dari tumbuhan lain. Sabut kelapa bisa bertahan dari pengaruh semua cuaca sehingga bisa diletakkan di luar ruangan.

Manfaat yang Anda dapatkan dari mesin sabut kelapa adalah mampu memisahkan sabut kelapa dengan buah kelapa sehingga buah kelapa bisa langsung diproses dan sabut kelapa juga bisa langsung diproses menjadi bahan dari produk lain. Bersihkan mesin ini dari sabut kelapa setelah selesai digunakan agar selalu awet. Inilah cara merawat mesin yang harus dilakukan secara rutin.

Peluang Usaha

Potensi dari sabut kelapa memang sangat besar, namun di Indonesia belum dimanfaatkan dengan baik padahal sabut kelapa mempunyai nilai tambah yang sangat tinggi. Di perdagangan internasional, sabut kelapa sudah diolah menjadi serat yang disebut dengan rugs, coir mats, coir yarn, coir fiber, dan coco fiber. Produk pengolahan dari sabut kelapa tersebut memiliki nilai jual yang tinggi. Di Indonesia, serat dari sabut kelapa ini hanya digunakan untuk membuat sapu, tali, dan alat-alat sederhana yang lain.

Padahal dengan teknologi canggih memanfaatkan sifat fisika dan kimia dari serat tersebut, serat dari sabut kelapa bisa digunakan menjadi bahan utama drai industri jok, karpet, hardboard, bantal, kasur, dashboard, dan lain sebagainya. Bahkan serat dari sabut kelapa ini juga bisa digunakan untuk mengendalikan erosi. Meskipun tergolong limbah ternyata serat dari sabut kelapa mempunyai berbagai macam manfaat sehingga memiliki mesin sabut kelapa ini bisa menghasilkan peluang besar bagi Anda untuk menjadi pengusaha serta sabut kelapa.

Bukan hanya untuk industri tekstil, industri pertanian juga memerlukan serat sabut kelapa untuk dibuat menjadi pupuk organik karena pupuk yang terbuat dari sabut kelapa mampu menyimpan air sebanyak 60% dibandingkan dengan pupuk biasa. Pupuk ini pasti akan diperlukan untuk daerah dengan curah hujan rendah atau wilayah yang sedang kekurangan air. Selain itu, sabut kelapa mempunyai kandungan mineral yang tinggi sehingga bisa membuat tanaman menjadi lebih subur meskipun ditanam di wilayah yang kekurangan air.

Industri bahan bakar juga menggunakan sabut kelapa sebagai briket karena briket dari sabut kelapa memang lebih murah dibandingkan dengan bahan bakar lain. Artinya banyak industri yang membutuhkan serta sabut kelapa ini sehingga jika Anda memutuskan untuk menjadi pengusaha serat sabut kelapa Anda bisa mendapatkan uang tambahan atau bahkan menjadikan usaha serat sabut kelapa ini menjadi usaha utama.

Mesin sabut kelapa atau biasa digunakan sebagai alat penghancur dan pengurai sabut kelapa penting digunakan sebagai salah satu proses pembuatan briket. Berikut daftar harga & spesifikasi mesin sabut kelapa terbaru dari Toko Mesin Astro:

Spesifikasi & Harga Alat Pembuat Sabut Kelapa

Mesin Pengurai Sabut Kelapa ADR MPS 200

Mesin Sabut Kelapa

Model & Tipe:ADR MPS 200
Penggerak:Diesel
Bahan Bakar:Solar
Material:Besi Mild Steel + Cat
Kapasitas Produksi:200-300 Kg / Jam
Dimensi Mesin:240 x 110 x 135 cm
Harga:Hubungi Kami

Mesin Press Sabut Kelapa ADR MPK 350

Mesin Press Sabut Kelapa

Model & Tipe:ADR MPK 350
Penggerak:Manual
Bahan Bakar:Manual
Material:Besi Mild Steel + Cat
Kapasitas Produksi:30 x 50 cm / Press
Dimensi Mesin:60 x 50 x 130 cm
Harga:Hubungi Kami

Mesin Ayakan Sabut Kelapa / Scanner ADR MSY 400

Mesin Scanner Ayakan Sabut Kelapa

Model & Tipe:ADR MSY 400
Penggerak:Electric Motor 1.5 HP
Bahan Bakar:Listrik
Material:Besi Mild Steel + Cat
Kapasitas Produksi:400-500 Kg / Jam
Dimensi Mesin:380 x 120 x 145 cm
Harga:Hubungi Kami