Mesin Crepes | Harga Alat Pembuat Kue Leker Termurah

Apa Itu Mesin Crepes?

Mesin crepes, atau alat pembuat kue leker, adalah perangkat yang digunakan untuk membuat kulit crepes tipis, renyah, dan berbentuk bulat. Mesin ini biasanya terdiri dari hot plate atau wajan dengan bentuk bulat serta kompor pemanas. Dengan menggunakan mesin crepes, Anda dapat dengan mudah membuat adonan kue leker yang cair dan lembut. Mesin ini juga dilengkapi dengan fitur anti lengket untuk memudahkan dalam proses pembuatan kue leker. Harga alat pembuat crepes dapat bervariasi tergantung merek dan fitur yang ditawarkan. Terdapat pilihan alat pembuat crepes dengan harga termurah yang dapat ditemukan di pasaran, salah satunya dari ASTRO

Crepes Baker Banner

Mesin crepes atau crepes maker ini adalah sebuah mesin yang harus dimiliki oleh pelaku usaha yang bergerak dalam bidang bisnis kuliner atau camilan. Mesin crepes berfungsi untuk membuat crepes, yakni camilan berbentuk tipis yang sering disajikan dengan cara ditekuk ataupun digulung. Kue crepes sendiri juga populer disebut kue leker yang disukai banyak orang mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Menggunakan mesin ini Anda bisa lebih mudah membuat camilan yang renyah dan enak, baik hot crepe atau cold crepe. Sehingga jika Anda membuka bisnis sekiranya proses produksi akan lebih efektif dan efisien yang memberi hasil optimal. Apalagi jika Anda mampu melakukan inovasi dengan menghadirkan aneka rasa.

Umumnya terdiri dari hot plate atau wajan bulat dan dilengkapi kompor pemanas. Pada bagian hot plate sudah dilapisi dengan lapisan permukaan anti lengket yang memastikan kegiatan memasak lebih simpel tanpa harus susah mengakat lapisan crepe. Selain itu, mesin pembuat crepes juga jadi lebih mudah dibersihkan. Untuk variannya ada alat dengan kompor pemanas listrik atau kompor pemanas gas. Dilengkapi dengan temperature control untuk mengendalikan panas sehingga crepe yang dimasak tidak mudah gosong.

Mesin untuk membuat kue leker dibuat dari bahan berkualitas terbaik dan lapisan anti lengket. Didukung teknologi terbaru penggunaan mesin akan menghemat tenaga, penggunaan energi, dan biaya produksi. Lain halnya cara tradisional yang dulu sempat digunakan untuk membuat crepes, seperti menggunakan alat memasak berupa wajan.

Wajan memang bisa digunakan untuk membuat crepe. Hanya saja cara tersebut memiliki kelemahan seperti adonan yang lengket di wajan, proses memasak yang lebih lama, matang yang tidak merata, dan ketebalan crepes yang berbeda. Sedangkan penggunaan alat ini memberi banyak keuntungan bagi penggunanya. Apa saja kira-kira keuntungan yang akan Anda dapatkan bila menggunakan mesin pengolah atau pembuat crepe?

Kue Leker Crepes
Kue Leker Crepes

Apa Keuntungan Menggunakan Alat Pembuat Leker?

  1. Proses pembuatan camilan enak jadi lebih mudah dimana tingkat kematangan bisa matang merata karena mesin memiliki sistem pemanasan yang merata dan dibuat dari bahan anti lengket pada wajannya yang mudah dibersihkan.
  2. Dengan proses membuat yang mudah karena adonan tidak lengket di mesin, maka Anda bisa membuat crepes dalam jumlah banyak yang mana akan memberi keuntungan lebih karena dalam waktu singkat bisa memasak lebih banyak.
  3. Anda tidak perlu khawatir cepat gosong karena mesin memiliki temperature control untuk mengatur besar kecilnya api, selain itu tidak dibutuhkan keahlian khusus.
  4. Menggunakan mesin yang Anda buat akan memiliki bentuk sempurna tidak ada adonan yang tertinggal di mesin, sehingga camilan yang Anda buat jadi lebih berkualitas dan bernilai jual tinggi.
  5. Akan membantu menghemat anggaran bisnis karena Anda tidak harus sering-sering memberi mesin pengolah crepes yang baru, mesin crepes kualitas bagus cukup awet dan tahan lama.

Bagi Anda yang memiliki usaha kuliner, mesin pembuat crepes tentu sangat bisa diandalkan dan bermanfaat. Bagaimana tidak? Anda bisa membuat kue leker secara simpel karena cukup menuang adonan cair tipis ke atas wajan panas berbentuk bulat yang menjadi bagian mesin. Tentunya wajan panas harus diolesi mentega lebih dulu agar proses memasak dan pematangan lebih sempurna. Alat ini adalah solusi membuat crepes dengan hasil kematangan dan ketebalan yang pas.

Dalam hal ini mesin pembuat kue leker dari Astro mesin adalah rekomendasi pilihan terbaik untuk memenuhi kebutuhan mesin Anda Mesin kualitas bagus, kokoh, kuat, dan diproduksi dengan finishing oleh tenaga ahli berpengalaman. Desain mesin crepes menarik dan elegan. Mesin crepes mutu bagus yang bisa Anda andalkan untuk menyukseskan usaha jualan crepes atau sekedar untuk keperluan rumah tangga.

Berikut daftar harga crepes maker atau alat pembuat kue leker. Harga yang Astro tawarkan sangat murah & bergaransi, dengan kualitas terbaik dan layanan after sales prima serta dukungan garansi perbaikan mesin selama 2 tahun & 3 bulan dukungan spare part lengkap.

Spesifikasi dan Harga Mesin Crepes

Mesin Crepes Baker Electric ECM 410

Model & Tipe : LCM 1E
Tegangan : 220-240 Volt
Frekuensi : 50/60 Hz
Daya Listrik : 3200 Watt
Material : Stainless Steel + Teflon
Diameter Wajan : 400 mm
Temprature : 60-300 Celcius
Berat : 16 Kg
Dimensi : 400 x 400 x 185 mm
Harga : Rp 1.775.000

Mesin Crepes Baker Gas GCM 410R

Model & Tipe : LCM 1G
Energi Utama : Gas LPG
Material : Stainless Steel + Teflon
Diameter Wajan : 400 mm
Temprature : 60-300 Celcius
Berat : 16 Kg
Dimensi : 400 x 400 x 185 mm
Harga : Rp 1.775.000

Harga Crepes Baker Terbaru